Lombok Barat, NTB – Polres Lombok barat menggelar Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022. Serta ucapan terima kasih atas doa dan suport para tokoh dan masyarakat di Kabupaten Lombok Barat, sehingga tercipta keamanan dan ketertiban yang kondusif, Selasa (5/7/2022).
Kapolres Lombok Barat, Polda NTB AKBP Wirasto Adi Nugroho, SIK mengatakan Syukuran Hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022 di Polres Lombok Barat merupakan rangkaian dari Hari Bhayangkara yang ke 76 tahun, yang digelar secara serentak di Indonesia.
“Kegiatan ini merupakan rangkaian hari Bhayangkara yang ke 76 tahun yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2022. Namun kegiatan dilaksanakan hari ini sesuai dengan instruksi Kapolri secara serentak, yang baru dilaksanakan upacara secara Virtual dipimpin oleh Presiden RI,” Ungkap Kapolres Lobar.
Dimulai dengan Upacara hari Bhayangkara Ke – 76 tahun 2022 secara Virtual serentak di seluruh Polda dan polres di Indonesia, dan untuk Polres Lombok Barat, menggelarnya di Lapangan Apel Polres Lombok Barat.
Sedangkan kegiatan Syukuran dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-76 tahun 2022 ini pelaksanaannya di Aula Patriatama Polres Lombok Barat.
“Secara Umum tahun 2022 di Wilayah Hukum Polres Lombok Barat banyak peristiwa atau kejadian yang telah dilalui. Mulai dari Bencana Alam banjir dan longsor di Kecamatan Batulayar, giat pencegahan covid 19 dan percepatan vaksin Covid-19. Kegiatan penanganan kesalahpahaman di Desa Mareje serta kegiatan Latsitardanus di Kabupaten Lombok Barat,” jelasnya.
Terkait dengan semua kejadian atau pernasalahan diatas, Kapolres menegaskan bahwa semua dapat terselesaikan dengan baik. Tidak terlepas dari dukungan semua pihak baik TNI, forkopimda maupun seluruh elemen masyarakat di Kab Lombok Barat.
“Hal tersebut tidak jauh dari Dukungan dan Partisipasi dari Forkopimda Lobar Tokoh Masyarakat atau Tokoh Agama dan seluruh element Masyarakat Lombok Barat,”pungkasnya.
“Ahamdulillah pada kesempatan Syukuran ini atas nama Kapolres dan Jajaran mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi tingginya atas kerjasama, suport dan dukungannya selama ini, Semoga kedepan makin solid untuk mewujudkan Sitkamtibmas yang Kondusif,” imbuhnya.
Kemudian dalam Syukuran Hari Bhayangkara ke 76 tahun 2022 merangkaikannya dengan Penyerahan hadiah Juara Lomba Tenis Meja Kapolres Cup, Penyerahan Piagam Penghargaan terhadap Mako Presisi Polsek Jajaran, Pemotongan Nasi Tumpeng dan dilanjutkan dengan Ramah Tamah.
Hadir dalam kegiatan ini Pabung Kodim 1606 Mataram Mayor Inf. Zulkifli Muas, Ketua DPRD Lobar Hj. Nurhidayah S.E. Kemudian Sekda Lobar Dr. Baehaqi S.Si,.M.Pd,.Mm, Kasumsi Datun Kejari Mataram I Ketut Yogi Sukmana S.H., Para Pejabat Utama Polres Lobar, Tokoh Lintas Agama dan Tokoh Tokoh Adat di Kab. Lombok Barat, serta PC Bhayangkari Lombok Barat.