BeritaBinkamOperasi

Polres Lombok Barat Himbau Penjual Kembang Api dan Petasan di Bulan Ramadan

×

Polres Lombok Barat Himbau Penjual Kembang Api dan Petasan di Bulan Ramadan

Sebarkan artikel ini
Polres Lombok Barat Himbau Penjual Kembang Api dan Petasan di Bulan Ramadan

Lombok Barat, NTB – Polres Lombok Barat Himbau Penjual Kembang Api dan Petasan Operasi Bina Kusuma Rinjani 2023. Untuk Menjaga Keamanan Selama Bulan Suci Ramadan, Jumat (7/4/2023).

Kasat Binmas Polres Lombok Barat, Polda NTB, AKP Wahyu Indrawan, S. Sos., mengatakan dalam kegiatan ini memberikan himbauan.

“Himbauan kepada para penjual kembang api, petasan, mercon, dan bahan peledak lainnya,” ungkapnya.

Adapun lokasi pelaksanaannya bertempat di Desa Labuapi, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat.

“Para pedagang dihimbau untuk tidak menjual barang melebihi ambang batas hulu ledak sesuai dengan surat bupati Lombok Barat,” imbuhnya.

Hal ini melakukannya dalam rangka menjaga kekhidmatan selama bulan suci Ramadan dan mencegah terjadinya kecelakaan. Atau bahaya yang mungkin timbul akibat penggunaan bahan peledak yang tidak sesuai aturan.

Dalam kegiatan Ops Bina Kusuma Rinjani Polres Lombok Barat 2023 ini, juga melakukan pengecekan terhadap identitas para penjual kembang api, petasan, mercon, dan sejenisnya.

“Untuk mencegah penyebaran barang-barang ilegal dan meminimalisir potensi gangguan kamtibmas selama bulan Ramadhan,” ucapnya.

Selain itu, petugas juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tidak menggunakan kembang api dan petasan di tempat yang tidak seharusnya.

Apalagi di dekat pemukiman penduduk atau tempat ibadah. Hal ini untuk meminimalisir potensi kecelakaan dan gangguan kamtibmas lainnya.

“Harapannya Masyarakat dapat merayakan bulan Ramadhan dengan aman dan tenang, serta dapat memperhatikan keamanan dan keselamatan,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *