Lombok Barat, NTB – Kegiatan patroli blue light Polsek Lembar, merangkaikannya dengan patroli non Yustisi mobile, Jumat (8/4/2022).
Kapolsek Lembar Ipda I mengungkapkan, peningkatan intensitas patroli jajarannya untuk mengantisipasi aksinpencurian serta aksi kejahatan lainnya.
“Terutama saat memasuki bulan ramadhan, intensitas kegiatan masyarakat juga meningkat. Sehingga tidak menutup kemungkinan berdampak kepada situasi Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Lembar,” ungkapnya.
Selain itu, merangkaikannya dengan patroli non Yustisi. Melakukan himbauan kepada masyarakat, untuk selalu mengikuti Protokol Kesehatan covid 19.
“Termasuk ajakan vaksinasi, ini juga penting. Mengingat untuk kesehatan Masyarakat serta kemudahan dalam kegiatan mudik nantinya,” katanya.
Adapun sasaran Patroli melakukan kontrol komplek perumahan dan komplek pergudangan. Untuk antisipasi pencurian,serta berdialogis dengan masyarakat.
Selain itu juga menyambangi kandang kolektif warga, antisipasi pencurian ternak.
“Terkait Gangguan kamtibmas lainnya, kita antisipasi aksi balap liar, menyambangi lokasi yang berpotensi besar menjadi ajang balap liar,” pungkasnya.
Dari hasil pemantauan giat awal pelaksanaan Patroli sampai dengan giat Patroli berakhir, situasi wilkum terpantau relatif landai.
Patroli Blue Light Polsek Lembar, Merangkaikannya dengan Patroli Non Yustisi
