BinkamPatroliSosial Budaya

Jelang Bulan Ramadhan dan Pasca MotoGP, Polsek Sekotong Sambangi Obyek Vital dan Lokasi Rawan Kejahatan

×

Jelang Bulan Ramadhan dan Pasca MotoGP, Polsek Sekotong Sambangi Obyek Vital dan Lokasi Rawan Kejahatan

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Pasca MotoGP mandalika dan Jelang Bulan Ramadhan, Polsek Sekotong, Polres Lombok Barat, Polda NTB intens melakukan patroli rutin blue light di wilayah kecamatan sekotong Lombok Barat, Jumat (25/3/2022).

Kapolsek Sekotong, Polres Lombok Barat, Polda NTB Iptu I Kadek Sumerta, SH menuturkan, kegiatan Patroli Jajarannya memfokuskan kepada beberapa obyek vital, serta lokasi yang dianggap berpotensi menimbulkan Gangguan Kamtibmas.

“Kegiatan patroli ini difokuskan dengan sasaran daerah rawan kejahatan dan obyek vital serta lokasi rawan lainnya, untuk mengantisipasi dan mencegah timbulnya tindak kejahatan,” ungkapnya.

Adapun Route Patroli yang dilalui diantaranya Pertamina dusun empol desa persiapan empol, Retail modern Indomaret Dusun Sekotong Satu Desa Sekotong Tengah.

Baca Juga  Sentuh Angka 2 Ribu, Vaksin di Sekotong Dilakukan di 10 Tempat

Kemudian menyisir Perbatasan antara Kecamatan Lembar dengan Kecamatan Sekotong Dusun Sayong Daye Desa Cendi Manik, Obyek Vital Pegadaian Unit Sekotong, dan Simpang tiga Desa Sekotong Tengah.

“Dengan mengoptimalkan tindakan preventif, serta memantau aktifitas yang berpotensi menimbulkan kerumunan,” katanya.

Pada kesempatan itu, mengingatkan pula tentang untuk mewaspadai varian baru omicron juga antisipasi terhadap varian gabungan delta dan omicron (delmicron).

“Hal ini dilakukan untuk menekan angka penyebaran covid-19 baik di kabupaten lombok barat pada umumnya dan di kecamatan sekotong pada khususnya,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *