BinkamPatroli

Cegah Kejahatan Obyek Vital di Kediri, Polsek kediri Sambangi Gerai ATM

×

Cegah Kejahatan Obyek Vital di Kediri, Polsek kediri Sambangi Gerai ATM

Sebarkan artikel ini
Cegah Pembobolan ATM di Kediri, Polsek kediri Sambangi Gerai ATM

Lombok Barat, NTB – Personil SPKT 1 Polsek Kediri melaksanakan giat Patroli Blue Light, menyasar ombyek vital bertempat di depan Bank BRI unit Kediri, Desa Kediri, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan ini terlaksana pada Sabtu (6/8/2022) sekitar pukul 22.15 wita, hingga selesai atau berlangsung hingga pagi dini hari.

Kapolsek Kediri, Polres Lombok Barat, Polda NTB AKP Heri Santoso megatakan tujuan dari kegiatan Patroli Blue Light ini.

“Bertempat di depan Bank BRI unit Kediri, Desa Kediri, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat guna monitoring situasi Kamtibmas diseputaran. Agar dapat mengantisipasi kejahatan Pencurian dengan pemberatan, pencurian dengan kekerasan dan pencurian kendaraan bermotor. Kemudian Balap Liar dan gangguan Kamtibmas lainnya,” ungkapnya.

Selain itu, pihaknya juga melakukan pendekatan secara humanis, dengan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada Masyarakat.

“Dalam pelaksanaan kegiatan Patroli Blue Light di wilayah Kecamatan Kediri Kabupaten Lombok Barat tidak ditemukan hal-hal yang menonjol, arus lalin terpantau mulai menipis,” pungkasnya.

Dalam patroli mala mini sendiri di bawah pimpinan KaSPKT 1 Polsek Kediri bersama personel jaga dan gabungan unit fungsi yang ada di Polsek Kediri.

“Memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif, terutama aksi kejahatan pada Obyek Vital yang ada di Wilayah Hukum Polsek Kediri,” pungkasnya.

Kapolsek memastikan situasi kamtibmas di Wilayahnya masih dalam keadaan kondusif, dan akan terus berkomitmen dalam memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat di Wilayahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *