Binkam

Polsek Batulayar Tingkatkan Patroli Rutin untuk Menjaga Kamtibmas

×

Polsek Batulayar Tingkatkan Patroli Rutin untuk Menjaga Kamtibmas

Sebarkan artikel ini
Polsek Batulayar Tingkatkan Patroli Rutin untuk Menjaga Kamtibmas

Batulayar, Lombok Barat – Polsek Batulayar telah meningkatkan kegiatan patroli rutin di seluruh wilayah hukumnya. Guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga dengan baik.

Kapolsek Batulayar, Kompol Ricky Yuhanda, S.E., S.I.K., menyatakan bahwa langkah ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi gangguan keamanan, Kamis (20/7/2023).

Dalam pelaksanaan patroli kali ini, personil Polsek Batulayar fokus melakukan pemantauan di seputaran jalan raya Senggigi – Batulayar – Meninting – Sandik.

“Daerah ini telah sebagai lokasi potensial terjadinya aksi kejahatan di jalan raya maupun tindak kriminalitas lainnya. Sehingga berpotensi dapat mengancam Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Batulayar,” ungkapnya.

Selain itu, tim patroli juga menjaga perumahan padat penduduk agar terhindar dari tindakan pencurian. Personil Polsek Batulayar secara proaktif berkomunikasi dengan pihak keamanan perumahan dan mengimbau security setempat untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan.

Baca Juga  Polsek Lembar Tingkatkan Patroli KRYD untuk Mencegah 3C dan Gangguan Kamtibmas di Dua Desa

“Jika ada situasi yang mencurigakan atau menonjol, untuk segera melaporkannya melalui call center 110. Sehingga  kami dapat mengambil tindakan cepat untuk mengatasi potensi ancaman,” katanya.

Selain mengawasi lingkungan perumahan, tim patroli juga melakukan pengecekan rutin pada mesin ATM yang tersebar di wilayah hukum Polsek Batulayar.

Tindakan ini dilakukan guna mengantisipasi kemungkinan pembobolan mesin ATM yang dapat merugikan masyarakat.

Kapolsek Batulayar menekankan pentingnya kerjasama antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Dia mengajak seluruh warga untuk aktif berpartisipasi dalam menjaga keamanan lingkungan sekitar dan melaporkan segala kejadian yang mencurigakan.

Dengan adanya patroli rutin dan peran aktif dari masyarakat, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Batulayar dapat tetap terkendali dan bebas dari ancaman kejahatan.

Baca Juga  Polisi Amankan Giat Adat Nyongkolan di Kediri, Pererat Hubungan dengan Masyarakat

“Polsek Batulayar akan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan untuk Harkamtibmas,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *