Binkam

Trauma Healing, Polda NTB Lakukan Pendampingan Psikologi Masyarakat Mareje

×

Trauma Healing, Polda NTB Lakukan Pendampingan Psikologi Masyarakat Mareje

Sebarkan artikel ini
Trauma Healing, Polda NTB Lakukan Pendampingan Psikologi Masyarakat Mareje

Lombok Barat, NTB – Warga Desa Mareje, Kecamatan Lembar, Kabupaten Lombok Barat, mendapatkan pendampingan Psikologi, dari Biro SDM Polda NTB, Senin (27/6/2022).

Pendampingan psikologi biro SDM Polda NTB dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-76, 01 JULI 2022, bertempat di SMP N 3 Lembar.

Dalam kegiatan ini, Kasubbag Psipers Biro SDM Polda NTB, AKP Maskur, S.Sos memimpinnya langsung.

Menyasar kepada orang tua dan anak-anak di Dusun Ganjar dan Dusun Bangket Lauk. Pasca terjadinya permasalahan kesalahpahaman di Dusun Ganjar beberapa waktu lalu.

Trauma Healing, Polda NTB Lakukan Pendampingan Psikologi Masyarakat MarejePada kesempatan itu, AKP Maskur mengatakan bahwa, kegiatan trauma healing dilakukan ‎dengan menghadirkan masyarakat.

“Dalam rangka membantu meringankan beban pikiran dari warga kita semua Desa Mareje Khususnya Dusun Ganjar dan Dusun Bangket Lauk,” ungkapnya.

Baca Juga  Rangkaian Panjang Pergeseran 110 Unit Kendaraan Dukungan MotoGP Mandalika 2022, Berjalan Mulus

Sementara bagi Anak-anak setelah permainan menghiburnya dengan membagikan hadiah sehingga untuk tidak takut saat bermain.

“Melalui trauma healing ini, mudah-mudahan memberikan manfaat bagi masyarakat. Untuk menghilangkan trauma atas kejadian beberapa waktu lalu,” harapnya.

Atas kegiatan ini, Kepala Desa Mareje, H. Muchsin Salim ‎mengatakan sangat berterima kasih dengan kehadiran pihak Kepolisian. Yang sudah membantu psikologi warga.

“Untuk masyarakat Desa Mareje yang hadir saat ini, agar apa yang telah terjadi kemarin mari kita lupakan,” ungkapnya.

Menurutnya, apa yang pihak kepolisian lakukan melalui kegiatan trauma healing sangat membantu dan menghibur masyarakat.
“Sangat membantu dan menghibur Masyarakat, agar jangan ada rasa takut,” imbuhnya.

Sedangkan dalam kegiatan Tim Trauma Healing memberikan permainan kepada anak-anak. Kemudian Tim Trauma Healing berkomunikasi langsung dengan orang tua (ibu) untuk mengetahui perubahan sikap dan sifat pasca kejadian. Termasuk juga pembagian sembako.

Baca Juga  Bantuan Telur untuk Warga Stanting: Polsek Batulayar Pantau dan Amankan Prosesnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *