Binkam

Polsek Kediri Gelar Jumat Curhat dengan Pimpinan dan Karyawan Roti

×

Polsek Kediri Gelar Jumat Curhat dengan Pimpinan dan Karyawan Roti

Sebarkan artikel ini
Silaturahmi dan Sosialisasi, Polsek Kediri Kunjungi PT. Mataram Pusaka Abadi

Kediri, Lombok Barat – Polsek Kediri melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Pimpinan dan Karyawan PT. Mataram Pusaka Abadi, Jumat (15/9/2023). Sebuah perusahaan yang bergerak di bidang konveksi di Dsn. Gersik Ds. Gelogor Kec. Kediri Kab. Lobar.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendengar secara langsung permasalahan, saran, atau masukan yang ada di wilayah tingkat bawah. Sekaligus mengajak tokoh-tokoh untuk mencari solusi demi tercapainya situasi yang kondusif.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kapolsek Kediri, Iptu Dina Rizkiana, S.Tr.K, Pimpinan PT. Mataram Pusaka Abadi, Anung Dwi Kurniasari, SE, HRD PT. Mataram Pusaka Abadi Muhasan beserta staf, dan sejumlah karyawan perusahaan tersebut.

Kegiatan ini dibuka oleh Kapolsek Kediri yang menyampaikan bahwa program ini merupakan program dari bapak Kapolri. Serta Polsek Kediri sangat mengapresiasi kehadiran pimpinan dan karyawan perusahaan ini.

Baca Juga  Polsek Labuapi Patroli Wilayah, Cegah Narkoba dan Kejahatan 3C

“Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan komunikasi dan kerjasama antara Polri dan masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polsek Kediri. Kami juga menghimbau agar karyawan dalam berkendara selalu menggunakan helm dan membawa kelengkapan kendaraan bermotor,” ujar Iptu Dina.

Pimpinan PT. Mataram Pusaka Abadi, Anung Dwi Kurniasari, SE, menyampaikan ucapan terima kasih dan selamat datang kepada Kapolsek Kediri dan jajarannya. Ia mengatakan bahwa program Jumat Curhat sangat baik sekali karena dapat mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

“Kami sangat bangga karena Polsek Kediri menyempatkan diri untuk bersilaturahim dengan kami. Kami juga mendukung program-program yang dilaksanakan oleh Polri demi terciptanya kamtibmas yang kondusif,” kata Anung.

Baca Juga  Pengecekan PMK di Kandang Kumpul Baruq Sadar Desa Kebon Ayu, Tidak Ada Hewan ternak Terjangkit

Dalam kesempatan tersebut, Kanit Reskrim Polsek Kediri juga mensosialisasikan kepada karyawati tentang maraknya kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) dan menghimbau agar lebih berhati-hati dan menyampaikan informasi ini kepada keluarga yang akan berangkat menjadi Pekerja Migran Indonesia (PMI).

Kegiatan Jumat Curhat ini berlangsung dengan penuh keakraban dan kekeluargaan antara Polri dan masyarakat. Kegiatan ini juga diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan nyaman di wilayah hukum Polsek Kediri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *