BinkamPatroli

Patroli Malam Polsek Kediri, Memastikan Keamanan dan Menekan Tindak Pidana

×

Patroli Malam Polsek Kediri, Memastikan Keamanan dan Menekan Tindak Pidana

Sebarkan artikel ini
Patroli Malam Polsek Kediri, Memastikan Keamanan dan Menekan Tindak Pidana

Lombok Barat, NTB – Polsek Kediri melaksanakan kegiatan patroli terjadwal menurunkan personil SPKT III Polsek Kediri melakukan patroli di Jalur BIL 1 dan Jalur BIL 2, Rabu (31/5/2023).

Kapolsek Kediri, Iptu Dina Rizkiana, S.Tr.K.,mengatakan kegiatan patroli terjadwal ini menerapkan metode observasi.

“Dalam kegiatan patrol terjadwal ini, situasi lalu lintas di sepanjang Jalur BIL 1 dan BIL 2 terpantau sepi,” ungkapnya.

Sehingga berpotensi menimbulkan kerawanan gangguan kamtibmas, terutama aksi kejahatan maupun gangguan lainnya seperti balap liar.

“Patroli malam ini sebagai upaya untuk menangkal segala bentuk kerawanan tindak pidana, kejahatan, atau gangguan kamtibmas. Kami dari Polsek Kediri berusaha mencegah dan mengurungkan niat seseorang untuk melakukan tindak pidana,” jelasnya.

Baca Juga  Patroli Polisi di Bypass BIL I & II: Mencegah Kejahatan di Tengah Malam

Terutama balap liar, curat, curas, curanmor, dan tindak kejahatan lainnya. Tujuannya adalah untuk memastikan situasi di wilayah sekitar tetap aman dan kondusif.

Menurutnya, dalam pelaksanaan patroli malam ini, Polri berperan penting dalam menekan dan mencegah terjadinya tindak pidana.

“Kehadiran polisi di jalur-jalur rawan ini harapannya berdampak positif bagi masyarakat dan meminimalisir potensi kejahatan,” ujarnya.

Dengan adanya kegiatan patroli terjadwal ini, diharapkan masyarakat merasa lebih aman dan terlindungi.

Polsek Kediri terus berupaya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya. Patroli malam yang dilakukan secara rutin merupakan salah satu langkah konkret dalam menjaga situasi kamtibmas.

“Dengan kehadiran Polri, tentunya tujuannya adalah menekan tindak pidana, dan masyarakat dapat hidup dengan nyaman dan tenteram,” tandasnya.

Baca Juga  Antisipasi Aksi Kejahatan dan Balap Liar, Tim Patroli Perintis Presisi Sat Samapta Polres Lombok Barat Gelar Patroli Malam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *