BinkamPatroli

Patroli Malam Tim Puma 8 Sat Samapta Polres Lobar, Periksa Para Pemuda Kelayapan

×

Patroli Malam Tim Puma 8 Sat Samapta Polres Lobar, Periksa Para Pemuda Kelayapan

Sebarkan artikel ini
Patroli Malam Tim Puma 8 Sat Samapta Polres Lobar, Periksa Para Pemuda Kelayapan

Lombok Barat, NTB – Dalam kegiatan patroli malam Tim Puma 8 Sat Samapta Polres Lobar, memantau situasi wilayah terutama pada lokasi-lokasi yang memilki potensi kerawanan Kamtibmas.

Kasat Samapta Polres Lombok Barat, Polda NTB AKP Bambang Indrat Sugianto, S. Sos menuturkan, kegiatan patroli Tim Puma 8 ini dari malam hingga dini hari, Jumat (5/8/2022).

“Untuk mengantisipasi terjadinya aksi Curat, Curas, dan Curanmor serta aksi kriminalitas lainya. Termasuk dalam mencegah terjadinya gangguan kamtibmas seperti balap liar, agar tetap tercipta situasi kamtibmas yang kondusif,” ungkapnya.

Mengawalinya dengan melakukan Patroli di Seputaran Gudang dan kantor JB, Desa kediri, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat.

“Kemudian tim menyambangi security yang sedang jaga malam, memantau situasi pada saat jam-jam rawan terjadinya aksi kejahatan. Serta menghimbau atau menggingatkan untuk selalu meningkatkan kewaspadaan, guna mencegah hal-hal yang tidak kita inginkan,” ungkapnya.

Baca Juga  Polsek Gerung Gencar Patroli Bypass Lombok Barat, Tekan 3C dan Balap Liar

Kemudian menyambangi di Seputaran Desa Gelogor Kecamatan Kediri, Lombok Barat, menghimbau kepada anak-anak remaja yang masih terlihat hingga larut malam.

“Mengingatkan anak muda yang masih nongkrong hingga larut malam agar lebih berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan pada saat jam-jam rawan tindak kejahatan,” katanya.

Selanjutnya tim melakukan penggeledahan badan namun tidak menemukan barang bawaan yang membehayakan seperti sajam maupun narkoba.

“Kemudian tim menghimbau anak muda untuk meninggalkan tempat, menghindari hal-hal yang tidak kita inginkan dan menyarankan agar pulang kerumah masing-masing,” imbuhnya.

Demikian juga dalam pelaksanaan Patroli di Seputaran Desa Kuripan selatan Kecamatan Kuripan, Lombok Barat, menghimbau kepada remaja yang masih terlihat nongkrong.

Baca Juga  Operasi Imbangan Prokes di Sekotong, Jaring 11 Pelanggar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *