Berita

Kediri Langsung Tancap Gas Kejar Capaian Vaksinasi di Wilayahnya

×

Kediri Langsung Tancap Gas Kejar Capaian Vaksinasi di Wilayahnya

Sebarkan artikel ini
Kediri Langsung Tancap Gas Kejar Capaian Vaksinasi di Wilayahnya

Lombok Barat, NTB – Dalam memaksimalkan capaian vaksinasi, terutama untuk dosis ketiga atau booster di Kecamatan kediri, TNI-Polri dan Pemda Lobar melakukan berbagai upaya.

Salah satunya menyediakan layanan vaksinasi dalam kegiatan himbauan maupun pendisiplinan prokes di Kecamatan Kediri, Jumat (13/5/2022).

Kapolsek Kediri AKP Heri Santoso mengatakan melalui Kerjasama yang melibatkan Tiga pilar Kecamatan Kediri diharapkan dapat meningkatkan Capaian Vaksinasi di Wilayahnya.

“Seperti dalam kegiatan himbauan disiplin prokes, merangkaikannya dengan menyediakan layanan vaksinasi kepada Masyarakat,” ungkapnya.

Cara bertindaknya yakni, mengarahkan warga Masyarakat yang belum menyelesaikan tahapan vaksinasi, baik untuk dosis pertama, kedua, maupun ketiga atau booster.

“Layanan vaksinasi ini bertempat di depan mapolsek Kediri atau juga tepatnya di Depan Puskesmas Kediri. Melibatkan Tenaga Kesehatan Polres Lobar dan Puskesmas Kediri,” jelasnya.

Baca Juga  Polsek Kediri Gelar "Rawan Pagi", Upaya Jitu Atasi Macet dan Pelanggaran

Menurutnya, cara ini lebih efektif dalam Percepatan Vaksinasi, namun tetap dengan mengedepankan pelayanan secara humanis kepada masyarakat pengguna jalan.

Walaupun sifatnya mobile, tetap menerapkan prosedur seperti sterilisasi lokasi kegiatan, kemudian melanjutkannya dengan proses regristrasi.

“Kemudian melakukan screaning pemeriksaan kesehatan kepada masyarakat pengguna Jalan yang belum melaksanakan vaksinasi,” katanya.

Meliputi Pemeriksaan  tekanan darah serta diagnosis penyakit yang diderita seperti jantung, diabetes dan ginjal guna memastikan keamanan dalam vaksinasi Covid-19 ini.

“Kemudian melakukan vaksinasi dan observasi selama 30 menit, setelah itu diberikan kartu tanda telah melaksanakan vaksinasi Covid 19 sesuai dengan aplikasi screening,” tandasnya.

Adapun pencapaian keseluruhan hari ini sebanyak 89 Orang, terdiri dari Dosis I sebanyak 6 Orang, Dosis II sebanyak 13 Orang, Dosis III atau booster sebanyak 70 Orang.

Baca Juga  Tingkatkan Disiplin Prokes, Polsek Sekotong Giatkan Ops Yustisi Imbangan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *