Lombok Barat, NTB – Polsek Kediri melaksanakan giat Patroli Blue Light di Wilayahnya, dengan menyampai beberapa lokasi untuk tetap menjaga kondusfitas di Wilayahnya, kamis (5/5/2022).
Kapolsek Kediri Polres Lombok Barat, Polda NTB, AKP Heri Santoso mengatakan Cara bertindaknya melakukan dialogis dengan Masyarakat.
“Sehingga untuk memastikan kondusifitas wilayah tetap terjaga, amtisipasi hal-hal yang dapat menggu stabilitas keamanan,” ungkapnya.
Adapun sasaran patroli Blue Light malam ini antara lain bertempat di Jalur Keling Desa Montongare, Kecamatan Kediri, Kabupaten Lombok Barat.
“Sebagai upaya pencegahan terhadap Gangguan Kamtibmas, seperti balap liar maupun kejahatan konvensional. Seperti Aksi Pencurian maupun gangguan kamtibmas lainnya,” pungkasnya.
Dalam kegiatan patroli ini, memonitoring situasi Kamtibmas diseputaran lokasi ini, agar dapat mengantisipasi kejahatan. Balap Liar dan kerumunan anak-anak muda nongkrong diseputaran wilayah jalur Keling Desa Montongare Kec Kediri, Kab. Lobar.
“Dalam pelaksanaan kegiatan Patroli Blue Light di wilayah Kecamatan Kediri Kabupaten Lombok Barat tidak ditemukan hal-hal yang menonjol. Arus lalulintas terpantau lancar dan tidak ditemukan kerumunan,” jelasnya.
Menurut Kapolsek, Jajarannya akan terus meningkatkan kegiatan secara preemtif dan Preventif, agar kondusifitas kemanan di Wilayah Kecamatan Kediri tetap terjaga.
“Agar masyarakat tetap merasa aman dan Nyaman dalam beraktifitas, terutama pada momemn pasca perayaan Idhul Fitri,” tandasnya.
Selain menyasar di Lokasi ini, kegiatan patroli berlanjut di Lokasi lainnya yang memiliki Potensi kerawanan yang dapat mengganggu kamtibmas di Kediri.