Berita

Begini Cara Polres Lobar Tekan Covid-19, Masyarakat Kecil Tetap Lega

×

Begini Cara Polres Lobar Tekan Covid-19, Masyarakat Kecil Tetap Lega

Sebarkan artikel ini

Lombok barat, NTB – Menindaklanjuti perkembangan penyebaran Covid-19 saat ini di Lombok Barat, jajaran Kepolisian dari Polres Lombok Barat gencar lakukan upaya-upaya pengawasan, terutama dalam pembatasan jam operasional malam.

 

Kasat Resnarkoba Polres Lobar, Polda NTB Iptu Faisal Afrihadi, S.H. menjelasakan, walaupun dalam pengawasan Prokes tidak ada kelonggaran, namun jajarannya tetap mengedepankan cara Humanis dalam pelaksanaannya.

 

“Bagaimana bisa menekan Covid-19, namun tetap tidak mengabaikan kesulitan Masyarakat, utamanya para pedagang kecil yang menggantungkan penghasilan dari berjualan pada malam hari,” ungkapnya.

 

Menurutnya, sebenarnya pemerintah sangat memahami kondisi Masyarakat saat ini, namun untuk keselamatan maka diharapkan Masyarakat memahami akan Langkah-langkah yang dilakukan oleh pemerintah.

Baca Juga  Patroli Preventif Polres Lombok Barat: Jaga Kamtibmas Selama Pemilukada 2024

 

“Dengan berbagai pembatasan yang dilakukan, tentunya mempengaruhi kehidupan Masyarakat, sehingga jajaran Polres Lombok Barat, dalam menekan covid-19 berupaya, tetap membantu Masyarakat,” imbuhnya.

 

Melalui himbauan-himbauan dalam pelaksanaan Patroli, juga dilakukan pendekatan berbeda, dengan melakukan penyerahan bantuan sembako, untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam Displin penerapan Prokes.

 

“Disamping bertujuan untuk membantu Pedagang Kecil, ini juga diharapkan semakin mendorong Kesadaran untuk mengajak Masyarakat bersama-sama disiplin Prokes,” katanya.

 

Menurutnya, TNI / Polri tidak bisa membiarkan penyebaran covid-19 ini, namun prekonomian masyarakat juga harus dibantu.

 

“Sesuai dengan SE Gubernur NTB dan SE Bupati Lombok Barat, kegiatan secara humanis dengan tujuan memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait PPKM penerapan jam malam” terangnya.

Baca Juga  Pengamanan Semarak HUT Kemardekaan RI KE 77 di Lembar, Gerak Jalan SDN 3 Mareje

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *